Berita

Kegiatan BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) 2020
Berita Sekolah

Kegiatan BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) 2020

Pada tanggal 2 September 2020, SDK Penabur Jamblang mendapatkan kesempatan untuk melaksanakan kegiatan BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) begitu juga seluruh SD dan MI di wilayah Kecamatan Jamblang. 

BIAS merupakan salah satu bentuk kegiatan operasional dari imunisasi lanjutan pada anak sekolah yang dilaksanakan pada bulan tertentu setiap tahunnya dengan sasaran seluruh anak-anak usia Sekolah Dasar (SD) atau sederajat (MI/SDLB) kelas 1, 2, dan 3 di seluruh Indonesia. Tidak hanya saat balita, imunisasi sangat diperlukan pada jenjang sekolah dasar untuk mempertahankan tingkat kekebalan dan perlindungan pada tubuh.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pada tahun ini kegiatan BIAS di SDK Penabur Jamblang hanya dilakukan di kelas 1 saja. Dikarenakan masa pandemi COVID-19 yang membuat segala sesuatunya menjadi terbatas. Namun sebagaimana keadaan yang terjadi, SDK Penabur Jamblang tetap melaksanakan kegiatan BIAS dengan perijinan dan dengan persiapan dari pihak Puskesmas, tindak lanjut baik Rapid Test pada guru yang akan mendampingi siswa saat pelaksanaan kegiatan BIAS, dan tentunya seluruh persiapan sesuai Protokol Kesehatan.



Siswa mengikuti kegiatan BIAS sesuai dengan protokol kesehatan

Kegiatan BIAS berlangsung lancar dalam sehari dengan diikuti 9 siswa dari total 18 siswa kelas 1 karena beberapa hal pribadi terkait pada siswa. Namun akan ada kegiatan BIAS susulan untuk siswa yang belum mengikutinya agar seluruh siswa mendapatkan hak imunisasi secara rata dan adil. 

Kegiatan BIAS di SDK Penabur Jamblang

Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan BIAS ini dapat memperkuat sistem kekebalan pada tubuh siswa SDK Penabur Jamblang terutama pada masa pandemi ini. Mari kita perangi virus COVID-19 dengan daya tahan tubuh yang kuat. Tuhan memberkati.

Terimakasih.


Berita Lainnya

Trial Class di SDK PENABUR Jamblang

Trial Class di SDK PENABUR Jamblang

SDK PENABUR JAMBLANG mengadakan Trial Class yang pertama pada tanggal 8...

Hari Pertama PJJ SDK PENABUR Jamblang

Hari Pertama PJJ SDK PENABUR Jamblang

Senin, 13 Juli 2020 SDK PENABUR Jamblang memulai  tahun ajaran baru...

Info Terbaru

Hubungi Kami

TKK SDK PENABUR Jamblang

Galeri Foto

Ruang Kelas TK
Gedung Depan TK
TKK PENABUR Jamblang
Area Bermain TKK PENABUR Jamblang
SDK PENABUR Jamblang
Ruang Perpustakaan

Statistik Kunjungan

Pengunjung Online:3
Hits Hari Ini:83
Total Hits:60747
Pengunjung Hari Ini:52
Total Pengunjung:25850

Jajak Pendapat

 Sangat menarik
 Menarik
 Cukup
 Jelek

Hasil Poling »

Video